DEPOK, SD AIS – Apakah mobil bisa berjalan dengan tenaga angin? Tentu bisa dong! Mau tahu caranya? Mari, simak pembelajaran kali ini dengan baik. Materi pembelajaran berbagai macam sumber energi terdapat di kelas 4. Seluruh siswa antusias untuk praktik dan unjuk kerja pada hari Rabu (8/9).
Tujuan dari kegiatan ini adalah agar siswa mampu mengimplementasikan bahwa angin mempunyai energi yang dapat menggerakan sesuatu yang disebut energi angin. Kalian yang belum mencoba, ada baiknya coba buat mainan seperti ini, pasti seru!
Untuk membuat mobil tenaga angin, ada beberapa alat yang dibutuhkan seperti sebuah balon tiup, tiga buah sedotan, dua buah tusuk sate, empat buah tutup botol, solasi, botol plastik ukuran 600 ml, dan gunting. Cara membuatnya, kalian bisa lihat gambar di bawah ya. Langkah terakhir, cara menjalankan mobil sangat mudah, kalian hanya meniup balon tersebut, kemudian lepas, dan mobil akan melaju dengan kencang
Metode pembelajaran praktik ini bertujuan untuk mengetahui segala hal yang diketahui dan dilakukan oleh siswa. Selain itu, cara penilaian ini juga otentik daripada tes tulis, karena lebih mencerminkan kemampuan peserta didik sebenarnya.